Buddies adalah program baru dari International Office ISBI di tahun 2019. Buddies merupakan relawan mahasiswa ISBI Bandung yang direkrut untuk menjadi sahabat para Darmasiswa Republik Indonesia selama mereka menjalani masa perkuliahan di ISBI Bandung. Program buddies memiliki manfaat baik bagi mahasiswa ISBI Bandung dan Darmasiswa RI. Bagi mahasiwa ISBI Bandung, program buddies membuka peluang untuk melatih komunikasi verbal dalam Bahasa Inggris melalui percakapan sehari-hari, serta membuka networking dengan mahasiswa asing dari berbagai negara. Bagi Darmasiswa RI, adanya buddies membantu mereka untuk lebih cepat beradaptasi dengan kehidupan sehari-hari baik di kampus maupun di luar kampus, serta menjembatani kendala bahasa di awal kehidupan aktivitas sehari-hari.
Program buddies dilakukan dengan cara membuka open-call bagi seluruh mahasiswa ISBI. Syarat untuk menjadi buddies yaitu memiliki kemampuan bahasa inggris, memiliki pengalaman berorganisasi, consistent, dan committed. Para calon buddies kemudian melalui proses seleksi berupa wawancara dan tes berbicara dalam bahasa inggris yang dilakukan oleh ketua International Office. Setelah melalui proses seleksi maka terpilih 9 orang buddies yang terdiri dari mahasiswa ISBI dari berbagai jurusan, yaitu jurusan Karawitan, Antropologi dan Seni Murni. Setelah itu buddies melalui serangkaian pelatihan seperti pelatihan Bahasa Inggris dan komunikasi sebelum mulai menjalankan tugas sebagai relawan.
Berikut poster rekrutmen Buddies 2019
NO |
NIM | NAMA | JURUSAN |
FOTO |
1 | 17323001 | Kusmanto | Antropologi | |
2 | 17123081 | Dhiya Silmi Amirah Soraya | Karawitan | ![]() |
3 | 18123121 | Ari Kresnayuda | Karawitan | ![]() |
4 | 17123073 |
Ade Rizal Maulana Yusuf |
Karawitan | ![]() |
5 | 17123064 | Alya Syafira Azzahra | Karawitan | ![]() |
6 | 18121011 |
Nandi Apriansah |
Karawitan | ![]() |
7 | 18213028 | Muhammad Syahrul Mujahid | Seni Murni | ![]() |
8 | 18213015 | Arip Rohman | Seni Murni | ![]() |
9 | 17123102 | Reina Y Puspita Ningsih | Karawitan | ![]() |